Rabu, 25 November 2020

Dandim Serahkan Bantuan Kepada Kelompok Petani

 



Tingkir,Salatiga-Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada.SIP menghadiri kegiatan Penanaman bibit padi Nutrisi zinc dari Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Provinsi Jateng dalam rangka membantu pencegahan stunting dan penyerahan bantuan sarana perikanan dan peternakan di lahan persawahan kelompok tani Mardi Rahayu Kali Londo Kel. Sidorejo kidul Kec. Tingkir Kota Salatiga,Selasa (24/11)

Walikota Salatiga H.Yulianto.SE.MM mengatakan Kementerian Pertanian melalui badan penyuluhan dan pengembangan SDM,telah menetapkan balai penyuluhan pertanian (BPP) Tingkir Kota Salatiga sebagai BPP model kostratani,dimana dalam hal ini Kota Salatiga termasuk dalam 5 Kota se Jateng yang ditetapkan sebagai BPP model kostratani.

"Sebagai upaya pengembangan dukungan serta stimulan Balai pengkajian teknologi pertanian (BPTP) Jateng telah memberikan bantuan berupa benih padi Inpari nutrisi zinc sebanyak 75 kg untuk luas 3 hektar dan 1000 bibit tanaman jeruk untuk dikembangkan di Kecamatan Tingkir"ujar Yulianto dihadapan tamu undangan yang hadir

Mengenai varietas padi Inpari nutrisi zinc bahwa padi ini memiliki banyak kelebihan dibandingkan beberapa varietas lain dalam hal kandungan zinc, berdasarkan data diskripsi yang dikeluarkan melalui surat keputusan Menteri Pertanian tahun 2019, kandungan zinc dalam varietas tersebut sebesar 34.51ppm sementara varietas lain seperti Ciherang hanya memiliki kandungan sebesar 24.06 ppm.

"Melihat demikian pentingnya peran BPP Tingkir terutama dalam pengembangan padi Inpari nutrisi zinc saya harap semua pihak dapat mengambil peran sesuai tugas dan fungsi masing masing,sebab dalam upaya memacu pertumbuhan sektor pertanian dibutuhkan sinergi dan kordinasi dari seluruh pihak"pungkasnya

Kegiatan Penyerahan bantuan dan Penanaman Bibit tersebut dihadiri pula oleh Wakil Walikota Salatiga Muh.Haris SS.,M.Si,Kapolres Salatiga diwakili Kanit Binmas Polsek Tingkir Iptu Sukarji,Kepala BPTP Provinsi Jateng Ir.Joko Pramono,Kepala dinas Pertanian Salatiga Nunuk Dartini S.Pd.,M.Si,Camat Tingkir Syaifuddin,Lurah Sidorejo kidul,
serta Kelompok Tani Mardi Rahayu Kalilondo.

Kodim 0714/Salatiga Melaksanakan Tes Kesegaran Jasmani (garjas) Periodik II tahun 2020

 





Ambarawa,Kab Semarang-Kodim 0714/Salatiga melaksanakan tes kesegaran jasmani (garjas) periodik II tahun 2020 di Lapangan Yonkav 2/TC Ambarawa Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang,Selasa (24/11)

Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengukur sejauh mana tingkat kebugaran serta kemampuan seorang prajurit selama berlatih pembinaan fisik di satuan, guna mendukung tugas pokok TNI-AD dalam melaksanakan aktivitas kesehariannya di lapangan dapat terlaksana dengan baik.

Pelaksanaan tes kesegaran jasmani yang diikuti 158 personel dipimpin langsung oleh Pasipers Kodim 0714/Salatiga Kapten Inf Agung Budiono, diikuti oleh anggota staf, koramil jajaran, dengan dibagi tiga gelombang serta kegiatan tetap sesuai dengan protokol kesehatan.

Disampaikan saat Apel Pengecekan Pada  kegiatan samapta hari ini kita ketahui bersama dalam garjas periodik apa lagi sekarang dalam situasi wabah covid 19.dalam hal ini kegiatannya saya minta tolong  jaga kesehatan karena yang tau kondisi kesehatan adalah diri saudara sendiri.

"Jangan karena mau semapta periodik mengabaikan kesehatan, utamakan keselamatan karena keluarga menunggumu dirumah, mari kita sama-sama laksanakan kegiatan garjas ini dengan baik  jangan dijadikan ini sebagai momok ataupun beban"ujar Pasipers

Kegiatan Garjas ini  untuk mengukur hasil pembinaan fisik yang telah dilaksanakan mulai dari tingkat kesegaran jasmani prajurit.

“Silahkan cari nilai yang tinggi tapi yang paling penting adalah jaga faktor keamanan, kalau memang tidak kuat atau merasa sakit, tensi tinggi silakan laporakan saja ke panitia garjas,” jelasnya

Ia juga mengatakan dengan dilaksanakan garjas periodik yakni untuk membugarkan fisik sekaligus mengukur sampai mana kemampuan prajurit. “Dalam situasi Covid 19 jangan lupa selalu ikuti protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah,”

Personil Kodim 0736/Batang melaksanakan tes Kesegaran Jasmani (Garjas) periodik, kegiatan diawali dengan pemeriksaan tahap awal, tensi, peregangan dan dilanjutkan tes kesegaran jasmani A yakni lari selama 12 menit.

Kemudian dilanjutkan tes kesegaran B yakni pull up, sit up, push up, lunges, serta shuttle run sementara itu materi renang tidak dilaksanakan karena masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut Pasipers Korem 073/Makutarama Mayor Caj Miftahurochman,Pasipers Kodim 0714/Salatiga Kapten Inf Agung Budion,Kasetumrem 073/Makutarama Kapten Inf Ponirah Sutarjo,Pa Ur Bintalrem 073/Makutarama Lettu Kav I putu,Tim Jasrem 073/Makutarama ,Tim Kesehatan DKT Dr Asmir Kota Salatiga,Pendamping Bati Pers Korem, Kodim 0714/Sltg, Satdisjan Rem 073/Mkt.

Apel Pengecekan Sebelum Pelaksanaan Garjas Periodik

 



Ambarawa,Kab Semarang-Kodim 0714/Salatiga melaksanakan tes kesegaran jasmani (garjas) periodik II tahun 2020 di Lapangan Yonkav 2/TC Ambarawa Kecamatan Ambarawa Kabupaten Semarang,Selasa (24/11)

Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengukur sejauh mana tingkat kebugaran serta kemampuan seorang prajurit selama berlatih pembinaan fisik di satuan, guna mendukung tugas pokok TNI-AD dalam melaksanakan aktivitas kesehariannya di lapangan dapat terlaksana dengan baik.

Pelaksanaan tes kesegaran jasmani yang diikuti 158 personel dipimpin langsung oleh Pasipers Kodim 0714/Salatiga Kapten Inf Agung Budiono, diikuti oleh anggota staf, koramil jajaran, dengan dibagi tiga gelombang serta kegiatan tetap sesuai dengan protokol kesehatan.

Disampaikan saat Apel Pengecekan Pada  kegiatan samapta hari ini kita ketahui bersama dalam garjas periodik apa lagi sekarang dalam situasi wabah covid 19.dalam hal ini kegiatannya saya minta tolong  jaga kesehatan karena yang tau kondisi kesehatan adalah diri saudara sendiri.

"Jangan karena mau semapta periodik mengabaikan kesehatan, utamakan keselamatan karena keluarga menunggumu dirumah, mari kita sama-sama laksanakan kegiatan garjas ini dengan baik  jangan dijadikan ini sebagai momok ataupun beban"ujar Pasipers

Kegiatan Garjas ini  untuk mengukur hasil pembinaan fisik yang telah dilaksanakan mulai dari tingkat kesegaran jasmani prajurit.

“Silahkan cari nilai yang tinggi tapi yang paling penting adalah jaga faktor keamanan, kalau memang tidak kuat atau merasa sakit, tensi tinggi silakan laporakan saja ke panitia garjas,” jelasnya

Ia juga mengatakan dengan dilaksanakan garjas periodik yakni untuk membugarkan fisik sekaligus mengukur sampai mana kemampuan prajurit. “Dalam situasi Covid 19 jangan lupa selalu ikuti protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah,”

Personil Kodim 0736/Batang melaksanakan tes Kesegaran Jasmani (Garjas) periodik, kegiatan diawali dengan pemeriksaan tahap awal, tensi, peregangan dan dilanjutkan tes kesegaran jasmani A yakni lari selama 12 menit.

Kemudian dilanjutkan tes kesegaran B yakni pull up, sit up, push up, lunges, serta shuttle run sementara itu materi renang tidak dilaksanakan karena masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut Pasipers Korem 073/Makutarama Mayor Caj Miftahurochman,Pasipers Kodim 0714/Salatiga Kapten Inf Agung Budion,Kasetumrem 073/Makutarama Kapten Inf Ponirah Sutarjo,Pa Ur Bintalrem 073/Makutarama Lettu Kav I putu,Tim Jasrem 073/Makutarama ,Tim Kesehatan DKT Dr Asmir Kota Salatiga,Pendamping Bati Pers Korem, Kodim 0714/Sltg, Satdisjan Rem 073/Mkt.

Selasa, 24 November 2020

Santai Di Kala Istirahat,Obrolan Ringan Dilakukan babinsa Poncoroso

 



 BAWEN-Babinsa Desa Poncoruso Sersan Satu Heri Roffi membantu warga binaannya di Dsn Srumbung Gunung melaksanakan kerja bhakti dalam rangka pengecoran jalan Pungkursari menuju Masjid Nurul Anwar Dsn Srumbung Gunung Ds Poncoruso Kec Bawen Kab Semarang,Senin (23/11/2020)

Pengerjaan jalan Pungkursari menuju Masjid Nurul Anwar Dsn Srumbung Gunung bertujuan untuk memperlancar aktifitas warga dalam melaksanakan ibadah menuju masjid Nurul Anwar.
Selain dikerjakan secara bergotong royong pembangunan jalan ini mendapatkan sumber dana dari khas Masjid Nurul Anwar sebesar 25 juta.

Masyarakat Dsn Srumbung Gunung yang notabenenya terdiri dari berbagai agama dalam bergotong royong sangat bersemangat tanpa membeda-bedakan kerja bhakti untuk agama apa yang penting semua saling bantu dan mengedepankan nilai toleransi yang sangat tinggi.

Muh Ali Selaku Kadus Srumbung Gunung sangat berterima kasih atas kerjasama seluruh warga masyarakat yang pada hari ini telah mampu menyelesaikan pekerjaan jalan Pungkursari.
Tak lupa beliau berucap banyak kepada Sertu Heri Roffi yang selalu rajin hadir dan membantu saat pertama pembangunan jalan hingga selesai.

Rokhimin selaku Kaur Keuangan Desa Poncoruso sekaligus takmir Masjid Nurul Anwar sangat berharap sinergitas antara Babinsa dan Masyarakat Desa Poncoruso semakin terjalin baik sehingga membuat situasi dan kondisi Desa Poncoruso semakin aman tentram dan kondusif serta lancar dalam membangun Desa.

Bersama Relawan Dan Masyarakat Nyatnyono,Babinsa Hijaukan Mata Air Dengan Penanaman Pohon

 



Babinsa Nyatnyono Koramil 14/Ungaran Sertu S.Haryanto  melaksakan penghijauan penanaman pohon Penanaman Pohon Perlindungan Sumber  Mata Air Di Bukit Ngipik Dan Situk Lingkungan Desa Nyatnyono,Kec.Ungaran Barat, Kab. Semarang,Minggu (22/11)



Penghijauan penanaman pohon yang bertujuan untuk melestarikan Pohon disekitar Mata Air mengantisipasi adanya bahaya banjir ini, Ketua DPRD Kab. Semarang Bondan Marutohening,Kepala DLH Kab. Semarang Plt.Wiwoho,Kepala Desa Nyatnyono Parsunto,Babinkamtibmas Nyatnyono Aiptu Widodo,Mahasiswa UNDIP,Mahasiswa UNDARIS, Anggota Relawan penanaman Pohon Perlindungan Sumber  Mata  Air Lingkungan / Wilayah Desa Nyatnyono,Anggota Relawan Nyawa Wali Desa Nyatnyono,Anggota Banser /Ansor Desa Nyatnyono
Anggota Linmas Desa Nyatnyono,Anggota Masyarakat Desa Nyatnyono serta warga masyarakat Nyatnyono.


Kegiatan yang dilaksanakan adalah sebagai upaya mendukung program penghijauan yang dicanangkan pemerintah maupun oleh TNI AD secara serentak di seluruh Indonesia melalui serbuan teritorialnya.


Menurut Babinsa Sertu S.Haryanto, dengan mengambil tema " Jaga Dan Rawatlah Lingkungan Hidup, Maka Alam Juga Akan Menjagamu"melalui penghijauan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi keseimbangan alam. Menanam pohon sama juga dengan menghijaukan kembali alam, dengan demikian lingkungan akan menjadi sejuk, segar, asri dan mencegah terjadinya longsor.

"Tidak hanya itu saja melainkan masih banyak lagi manfaat yang diperoleh. Momen ini dapat juga sebagai wahana mengajarkan kepada generasi muda untuk mencintai alam, dengan mencintai alam maka kehidupan akan nyaman," pungkasnya

Pula ditambahkannya, menanam sama juga menabung untuk hari depan.
"Pohon yang sudah ditanam sekarang suatu saat nanti kalau sudah besar dapat dimanfaatkan untuk kepentingan bersama masyarakat desa Nyatnyono,” tambahnya.

Adapun Penanaman Pohon Perlindungan Sumber  Mata Air di bukit Ngipik dan Situk Lingkungan Desa Nyatnyono
jumlah 600 pohon yang terdiri dari Beringin,Kalpataru,Pohon Buah,serta tanaman Keras


Akar tanaman  yang kuat akan memperkokoh kondisi tanah sehingga akan menahan terjadinya longsor. Dan diwaktu penghujan akar pohon-pohon akan menyerap air, sabagai cadangan nanti kalau musim kemarau, sehingga air tidak sulit.

Kegiatan yang berlangsung mulai pagi itu diikuti oleh 80 orang dari lapisan masyarakat desa Nyatnyono Kecamatan Ungaran Barat secara bersama-sama menanam pohon dengan penuh semangat dan keceriaan. Ini dibuktikan dengan pekerjaan yang selesai dalam waktu singkat.

Sebelum mulai penanaman kegiatan diawali dengan Apel Bersama di di Gedung Serba Guna Desa Nyatnyono Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang.

KOMPAK Wujudkan Keamanan Desa Ngrapah

 



Banyubiru,Kab Semarang-Menjaga keamanan di wilayah binaan memang sudah menjadi tugas seorang Babinsa bersama dengan Babinkamtibmas dan dibantu oleh Linmas yang ada,ketiga pilar keamanan di desa tersebut senantiasa menjaga kondisi suatu wilayah dalam keadaan aman dan nyaman bagi setiap warga nya.

Tetapi tentu saja warga masyarakat tidak boleh tinggal diam ataupun berpangku tangan terhadap keamanan di lingkungannya sendiri,partisipasi aktif dari warga juga dibutuhkan bersama sama aparat keamanan untuk menjaga keamanan di desa ,baik dari tindak kejahatan ataupun bencana yang senantiasa bisa terjadi.

Berkaitan dengan hal tersebut Babinsa Ngrapah Koramil 12/Banyubiru Serka Ridan bersama Babinkamtibmas Polsek Banyubiru menggelar acara  Komunikasi Masyarakat dan Polisi Antisipasi Kejahatan (KOMPAK) yang di prakarsai oleh Polres Semarang di Balai desa Ngrapah kec. Banyubiru kab. Semarang,Minggu malam (22/11)

Kegiatan yang dihadiri oleh Kapolsek Banyubiru Iptu Basuki Rahmad beserta Anggota, Kepala desa Ngrapah Hj Wargiyati SE beserta perangkat dan para Kadus,serta Toga/Tomas Desa Ngrapah ini membahas tentang keterlibatan warga dalam menjaga keamanan di desa.

Dikatakan oleh Kapolsek Banyubiru bahwasanya partisipasi masyarakat desa Ngrapah khususnya sangat penting untuk bersinergi bersama babinsa,babinkamtibmas serta anggota Linmas untuk bersama sama menjaga desa dari segala bentuk kejahatan yang mungkin saja dapat terjadi.

"Dengan cara rutin melaksanakan Jaga desa atau Siskamling maka saya yakin kejahatan apapun dapat kita minimalisir,tentunya pada saat melaksanakan jaga siskamling harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab,jangan pos siskamling malah dijadikan tempat untuk pindah tidur ataupun kegiatan yang kurang tepat lainnya"tegas Kapolsek.

Ditambahkan oleh Serka Ridan Babinsa dan Babinkamtibmas senantiasa siap untuk menjaga keamanan desa dari berbagai bentuk kejahatan yang ada,tetapi tanpa ada kepedulian dari warga maka hal ini mustahil dapat terwujud.

"Kalau hanya mengandalkan kami (Babinsa-Babinkamtibmas)tidak bisa maksimal,karena pengawasan kami terbatas,ibarat nya mata dan telinga hanya 2,maka dari itu kami butuh warga desa Ngrapah untuk menjadi mata dan telinga bagi kami,sehingga keamanan desa ini dapat terwujud"ujarnya

Bersama Bupati Semarang,Dandim Salatiga Dampingi Danrem Resmikan Koramil 17/Bandungan

 



 Bandungan,Kab Semarang-Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Inf Ari Yulianto S.IP , Jumat (20/11) meresmikan pengoperasian Koramil 17/Bandungan Kabupaten Semarang. Danrem berharap kedepannya dapat  bermanfaat bagai warga.

“ Dengan adanya koramil baru di Bandungan dapat meningkatkan komando dan pengendaliaan satuaan TNI-AD di bawah Kodim 0714/Sltg untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas pokok"Sambutan Danrem

Danrem juga berpesan kepada personil Koramil 17/Bandungan agar bersinergi dengan instansi lain dan melaksanakan Komunikasi Sosial dengan masyarakat.

“Danramil agar bertanggung jawab dalam menjaga amanah,berupa sarana dan Prasarana yang telah diberikan pemerintah dan seluruh masyarakat serta menggunakan secara optimal untuk melaksanakan setiap tugas yang diberikan"

Terpisah, Bupati Semarang Dr.Mundjirin.Es.Sp.Og dalam sambutannya mengatakan pemerintah Kabupaten Semarang mengucapkan selamat semoga dapat melaksanakan tugas fungsi yang lebih optimal sebagai aparat komando kewilayahan menciptakan TNI dengan masyarakat dapat bersinergi dengan aparat pemerintah yang ada di wilayah Koramil 17 Bandungan yang berada di tingkat kecamatan

"Harapan Koramil 17/ Bandungan menjaga hubungan baik satu dengan yang lain selalu ramah kepada masyarakat dan mengabdi kepada warga masyarakat Bandungan dengan sepenuh hati melaksanakan tugas pembinaan teritorial dan profesional yang penuh rasa tanggung jawab di tengah kondisi seperti ini"ujar Mundjirin

Bupati Semarang berpesan tetap terus mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan setiap kegiatan atau aktivitas dengan cara melaksanakan patroli pengawasan dan penertiban dan edukatif untuk meminimalisir penyebaran virus dan bisa berfungsi dengan baik dan kami juga berjanji tolong sampaikan kira-kira kekurangan-kekurangan apa yang mungkin bisa di bantu.

Dandim 0714/Salatiga Lekol Inf Loka jaya Sembada.SIP  menyampaikan kepada Danrem serta tamu undangan bahwa Koramil - 17 Bandungan ini sebelumnya adalah pos ramil yang membantu dengan organisasi untuk anggota Koramil Bandungan ini berjumlah 25 orang.

"kami berupaya agar keberadaan Koramil ini dapat segera terwujud dapat segera melayani masyarakat tentunya dengan keterbatasan ini masih banyak hal-hal yang perlu atau harus kami siapkan, dan tentunya masih banyak kekurangan kiranya bisa membantu kami"kata Dandim

Rangkaian Peresmian dilanjutkan dengan penandatanganan Prasati oleh Danrem yang disaksikan oleh Dandim 0714/Salatiga,Kapolres Semarang Kapolres Semarang AKBP. Ari Wibowo SH, SIK, MH dan Bupati Semarang.

Hadir pula dalam kegiatan peresmian Koramil 17/Bandungan Letkol Czi Hendro Busono Kasrem.073/Makutarama,Perwakilan Kasi Korem 073/Makutarama,Kapten CPM Sarjono mewakili Den POM Salatiga,Ketua PN Ungaran Kab. Semarang, Moch. Ikhsan Fathoni, SH,MH, Kasi Intel Kejari, M. Darojad, SH, MH.
Kapolsek Bandungan Iptu Edi Purwanto S.H.M.H,Para Danramil dan Perwira Staf Kodim 0714/Salatiga,sertaCamat Bandungan Anang Sukoco S.STP.M.M.

Sertu Sarinhoo Patroli Pasar,Sebagai Upaya Pencegahan Dan Penyebaran Covid-19

 



Suruh,Kab Semarang-Untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) diwilayah  Binaannya, Babinsa Koramil 08/Suruh Sarinhoo turun langsung ke wilayahnya dengan melaksanakan kegiatan Patroli tentang Pencegahan virus Covid-19 di Pasar Tradisional kecamatan Suruh kabupaten Semarang,Jumat (20/11)

Dalam Patroli tersebut, Sertu Sarinhoo menghimbau kepada para pedagang dan pembeli agar tetap tenang namun waspada dengan virus tersebut.

“Kami selalu sampaikan, bahwa kebijakan Pemerintah dalam menangkal penyebaran Covid-19 dengan mencanangkan Social Distancing atau menjauhi segala bentuk perkumpulan, menjaga jarak dan menghindari semua pertemuan yang melibatkan orang banyak,” ujarnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan ”Mari bersama dukung pemerintah cegah penyebaran virus, dengan cara mematuhi Protokol kesehatan pencegahan Covid-19 

Kegiatan Patroli ini rutin dilaksanakan oleh Sertu Sarinhoo,baik Patroli gabungan bersama tim satgas Covid-19,ataupun dilakukannya secara mandiri,ini semua dilakukannya sebagai perwujudan tanggung jawab seorang Babinsa yang peduli dengan warga di wilayah binaannya

Bersinergi Dengan Aparat Pemerintahan Kecamatan Dan Tenaga Medis,Babinsa Ledok Sampaikan Kepada Warga Penting nya Pola Hidup Sehat

 



Argomulyo,Salatiga-Mengatasi masalah kesehatan masih menjadi sebuah tantangan serius di Indonesia. Kini setidaknya masih ada triple burden atau tiga masalah kesehatan penting terkait pemberantasan penyakit infeksi, bertambahnya kasus penyakit tidak menular dan kemunculan kembali jenis penyakit yang seharusnya telah berhasil diatasi.

Perubahan pola hidup masyarakat yang makin modern menjadi salah satu dasar GERMAS atau Gerakan Masyarakat Hidup Sehat dicanangkan oleh Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. Penyakit menular seperti diare, tuberkulosa hingga demam berdarah dahulu menjadi kasus kesehatan yang banyak ditemui; kini telah terjadi perubahan yang ditandai pada banyaknya kasus penyakit tidak menular seperti diabetes, kanker dan jantung koroner.

Dukungan penuh Babinsa Ledok Koramil 16/Tingkir Serma Sijan dan Sertu F Sudi ditunjukan saat mengikuti sekaligus mendampingi kegiatan GERMAS di Posyandu Nurul huda RW Vll Ledok kecamatan Argomulyo Kota Salatiga.Jumat (20/11)

Dikatakan oleh Kasi Kesra Kelurahan Ledok Rini GERMAS adalah sebuah gerakan yang bertujuan untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat.

“Aksi GERMAS ini juga diikuti dengan memasyarakatkan Perilaku Hidup Bersih Sehat dan dukungan untuk program infrastruktur dengan basis masyarakat”ujarnya

Serma Sijan menambahkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) merupakan suatu tindakan sistematis dan terencana yang dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh komponen Bangsa dengan kesadaran, kemauan dan kemampuan berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup.

“Pelaksanaan GERMAS harus dimulai dari keluarga, karena keluarga adalah bagian terkecil dari masyarakat yang membentuk kepribadian”pungkasnya

"Tempat Cuci Tangan Sudah Ada Dan Layak,Siswa Di Himbau Cuci Tangan Ya",Pesan Babinsa Barukan

 



Tengaran,Kab Semarang-Dalam rangka meningkatkan kesadaran para siswa dan guna memutus rantai penyebaran virus corona atau covid 19, Babinsa Barukan Koramil 06/Tengaran Serka F.Edi, mengecek tempat cuci tangan bagi siswa  di SDN 01 Barukan kecamatan Tengaran Kabupaten Semarang,Kamis (19/11)
 
Dengan didampingi oleh salah seorang Guru dari SDN 01 Barukan,Serka Edi mencoba tempat cuci tangan yang sudah dibuat oleh pihak sekolah tersebut,kelancaran air,kebersihan air sampai dengan sabun cuci tangan yang higienis dan standar kesehatannya sudah teruji tidak lepas dari kontrol yang dilakukan Babinsa Barukan tersebut.
 
Dikatakan oleh Serka Ferdinand bahwa sangat lah penting dengan adanya sarana cuci tangan bagi siswa maupun guru guru yang beraktifitas di SDN 01 Barukan ini.
 
"Saya harap alat cuci tangan ini di jaga dan dirawat,Sabun cuci tangan harus selalu ada,jangan mencampur air terlalu banyak dengan sabun cuci tangannya kalau perlu beli sabun mandi atau sabun yang sudah ada wadah nya sehingga lebih menarik bagi anak anak untuk mau sering cuci tangan"pesan Babinsa
 

Semoga dengan tersedianya tempat cuci tangan ini, dapat memberikan contoh kepada warga untuk membiasakan diri mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan. Dan mengikuti anjuran pemerintah guna mencegah penyebaran virus corona atau covid 19,tegasnya.

"Tempat Cuci Tangan Sudah Ada Dan Layak,Siswa Di Himbau Cuci Tangan Ya",Pesan Babinsa Barukan

 



Tengaran,Kab Semarang-Dalam rangka meningkatkan kesadaran para siswa dan guna memutus rantai penyebaran virus corona atau covid 19, Babinsa Barukan Koramil 06/Tengaran Serka F.Edi, mengecek tempat cuci tangan bagi siswa  di SDN 01 Barukan kecamatan Tengaran Kabupaten Semarang,Kamis (19/11)
 
Dengan didampingi oleh salah seorang Guru dari SDN 01 Barukan,Serka Edi mencoba tempat cuci tangan yang sudah dibuat oleh pihak sekolah tersebut,kelancaran air,kebersihan air sampai dengan sabun cuci tangan yang higienis dan standar kesehatannya sudah teruji tidak lepas dari kontrol yang dilakukan Babinsa Barukan tersebut.
 
Dikatakan oleh Serka Ferdinand bahwa sangat lah penting dengan adanya sarana cuci tangan bagi siswa maupun guru guru yang beraktifitas di SDN 01 Barukan ini.
 
"Saya harap alat cuci tangan ini di jaga dan dirawat,Sabun cuci tangan harus selalu ada,jangan mencampur air terlalu banyak dengan sabun cuci tangannya kalau perlu beli sabun mandi atau sabun yang sudah ada wadah nya sehingga lebih menarik bagi anak anak untuk mau sering cuci tangan"pesan Babinsa
 

Semoga dengan tersedianya tempat cuci tangan ini, dapat memberikan contoh kepada warga untuk membiasakan diri mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan. Dan mengikuti anjuran pemerintah guna mencegah penyebaran virus corona atau covid 19,tegasnya.

Babinsa Di Dampingi Bidan Desa Bendungan Cek Makanan Sehat Yang Disediakan Di Posyandu



Pabelan,Kab Semarang-Meskipun ditengah Pandemi Covid-19 saat ini kesehatan Ibu Hamil dan Balita tetap menjadi hal yang diperhatikan,Babinsa Bendungan Koramil 02/Pabelan Serma Muslih komitmen mendampingi kegiatan Posyandu di Puskesmas Pembantu desa Bendungan kecamatan Pabelan kabupaten Semarang,Kamis (19/11)

Kegiatan pendampingan Posyandu yang dilakukan Babinsa merupakan upaya untuk meningkatkan kesehatan balita dan ibu hamil di wilayah binaan. Pelaksanaan kegiatan posyandu ini dilaksanakan secara rutin setiap satu bulan sekali, dengan kegiatan seperti, pemeriksaan kesehatan, penimbangan balita, pengukuran tinggi badan, pemberian vitamin A dan pemberian obat cacing.

“Kegiatan yang saya lakukan dalam pendampingan ini seperti, ikut membantu memberikan pelayanan kepada balita secara humoris, ramah, dengan menampilkan figur seorang Babinsa yang tidak membuat anak kecil merasa takut.  Namun justru sebaliknya bisa membuat mereka senang, merasa aman, serta menjadi sosok tauladan yang baik bagi mereka, dan diharapkan dengan pendampingan ini dapat membantu Bidan Desa dalam melaksanakan tugasnya,” tutur Serma Muslih.

Sementara itu, Bidan Desa Bendungan mengungkapkan, pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian terhadap masyarakat, agar mereka mendapatkan pelayanan kesehatan secara rutin sehingga anak-anak mereka tumbuh sehat.

“Dengan kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan motivasi, dorongan serta tauladan yang baik, untuk pertumbuhan dan perkembangan balita. Sehingga dapat menjadi generasi penerus bangsa yang sehat dan berkualitas,” jelasnya.

Serma Muslih juga memberikan himbauan kepada warga yang membawa Balita nya ke Posyandu agar tetap memperhatikan kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19,karena Pandemi Covid-19 sampai saat ini belum berakhir

Agar Tepat Sasaran Dan Sekaligus Beri Himbauan Agar Warga Patuhi Prokes Covid-19,Babinsa Dampingi Pembagian BST

 



Tingkir,Salatiga-Babinsa Kelurahan Kelurahan Kutowinangun Lor Koramil 16/Tingkir Sertu Sutanto dan Serda Azudin melakukan monitoring dan pendampingan serta pengamanan Pembagian BST (Bantuan Sosial Tunai) Tahap VIII. Senilai Rp. 300.000,- ( tiga ratus ribu rupiah)  di Balai Kelurahan Kutowinangun Lor , kecamatan  Tingkir Kota Salatiga,(19/11)

Pembagian Bantuan Sosial Tunai  dari Kementerian Sosial kepada warga masyarakat Kelurahan kutowinangun lor ini dimulai pukul 08.00 WIB sampai selesai. Dan sesuai data sebanyak 1.258 KPM berhak mendapatkan bantuan.

"Hari ini kami (Babinsa ) melakukan monitoring plus pendampingan warga penerima bantuan sosial tunai," kata Sertu Sutanto

Sutanto menuturkan,Menjadi kewajiban dan tanggung jawab Babinsa untuk mengawal dan memberikan rasa aman kepada warga penerima bantuan.

Pada kesempatan itu, Babinsa  mengimbauan kepada warga untuk tidak bersesak-desakan tetapi tetap menjalankan aturan protokol kesehatan.

"Jangan abaikan protokol kesehatan, tetap jaga jarak dan cuci tangan di tempat yang telah disediakan," imbuhnya.

Babinsa juga berpesan kepada warga  agar setelah mendapatkan bantuan memanfaatkannya dengan baik dan benar."Semoga bantuan ini menjadi manfaat bagi bapak dan ibu, dan ingat kemanapun beraktifitas dimasa perilaku hidup baru ini jangan lupa gunakan masker," tegasnya

BPNT Salah Satu Program Pemerintah Beri Bantuan Kepada Warga Di Masa Pandemi Covid-19

 



Banyubiru,Kab Semarang-Babinsa Koramil 12/Banyubiru Sertu Kayadi melaksanakan pendampingan pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di balai desa Kemambang kecamatan Banyubiru kabupaten Semarang,Selasa (17/11)

Pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (PBNT) di kecamatan Banyubiru dilaksanakan secara bergantian mengingat adanya Dampak Covid 19 untuk mengantisipasi keramaian.

Di sela-sela kegiatan pembagian BPNT Sertu Kayadi mengatakan, Kegiatan pendampingan ini merupakan salah satu langkah Babinsa selaku Aparat Teritorial untuk memastikan penyaluran BPNT dari Dinas Sosial sampai ke penerima. 

"Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah melalui Program Jaminan Pengaman Sosial (JPS) kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19 khususnya mereka yang kurang mampu. ” Tuturnya.

Terpisah, Danramil 12/Banyubiru, Kapten Inf Qodir mengatakan kalau Kegiatan yang sama juga dilaksanakan oleh seluruh Babinsa satuan Kodim 0714/Salatiga diwilayah masing-masing dengan harapan tepat sasaran serta mengurangi munculnya permasalahan ditengah masyarakat.

” Dengan adanya bantuan tersebut diharapkan kepada masyarakat untuk lebih meningkat kesadaran serta lebih disiplin dalam menjalankan protokol pencegahan Covid-19 dan mengikuti imbauan pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19. ” Ujar Danramil.

Lurah Blotongan Berikan Apresiasi Kepada Babinsa Yang Mengamankan Pembagian BST

 



Sidorejo,Salatiga-Kementerian Sosial (Kemensos) melalui Pt Pos Indonesia (Persero) Salatiga  menyalurkan Bantuan Sosial Tunai  (BST) kepada 895 Keluarga Penerima Mamfaat  (KPM) yang terdampak Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Jl Fatmawati no 100 Aula kelurahan Blotongan kecamatan Sidorejo Salatiga,Rabu (18/11)

 
Lurah Blotongan mengapresiasi penyaluran BST Kemensos tahap VIII ini mendapat pengawalan extra oleh TNI-POLRI dari Koramil 01/Kota Jajaran Kodim 0714/Salatiga dalam ini Babinsa Boltongan Sertu Heri  dan bhabinkamtibmas , untuk itu kami sampaikan terima kasih dan bangga atas peran sertanya TNI-POLRI. "Ujarnya
 
 
Sertu Heri mengatakan, bahwa dalam kesempatan ini kami menghimbau kepada warga Kecamatan  Sidorejo,  khususnya warga kelurahan Blotongan mengingat yang terpapar covid-19  pasang surut, di mohon kepada semua elemen masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19 Memakai masker,  Mencuci tangan dan Menjaga jarak, juga jangan berkerumun. "Pungkasnya.

Sambangi Warga Sembari Berkeliling Kampung,Pelda Triyanto Bersama Babinkamtibmas Bagikan Masker

 



Tengaran,Kab Semarang-Semakin bertambahnya kasus corona virus disease 2019 atau covid-19 di wilayah Kabupaten Semarang membuat anggota TNI dari Koramil 06/Tengaran Pelda Triyanto Krisnata bersama Kasi promkes DINKES Kab Semarang, Babinkamtibmas serta Petugas kesehatan dari Puskesmas Tengaran , melakukan kegiatan Promosi Kesehatan pencegahan penularan Covid-19 dengan cara berkeliling desa di kecamatan Tengaran,Selasa (17/11)

 
"Imbauan kepada warga ini sebagai bentuk sosialisasi tentang pentingnya menjaga kebersihan diri dalam menangkal virus corona, serta mengingatkan warga agar beradaptasi dengan kebiasaan baru 3 M, yakni Memakai Masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga Jarak, "ujar Babinsa Tengaran Pelda Triyanto Krisnata
 
Tim Promkes terlihat berkeliling dengan menggunakan Mobil Ambulance menyambangi warga untuk memberikan sosialisasi pencegahan wabah corona.  pencegahan Covid -19 diantaranya, jaga Pola hidup sehat dengan olahraga yang cukup, jaga kebersihan lingkungan, komsumsi makanan yang fresh dan sehat, istirahat serta tidur yang cukup.
 
"Selain itu diimbau jangan panik apabila ada indikasi terjangkit Covid-19 agar segera hubungi konfirmasi petugas kesehatan terdekat sehingga mendapat informasi yang jelas dan jangan mudah percaya informasi yang tidak jelas sumbernya. Kurangi kegiatan diluar rumah yang tidak perlu, kurangi kontak dengan orang lain dalam bentuk kumpul keramaian, dan yang tidak kalah penting dalam imbauan selabaran disampaikan agar tetap selalu berikhtiar dan berdoa agar kita selalu diberikan kekuatan dalam upaya mengantisipasi ujian wabah virus Covid -19," katanya lagi.
 
Ia mengharapkan agar masyarakat dapat mengikuti seluruh kebijakan Pemerintah dalam memerangi penyebaran virus corona dan mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dalam menghadapi penyebaran virus corona. Karena pemerintah daerah bersama TNI dan Polri bersinergi untuk masyarakat  memerangi penyebaran virus itu.

Serda Eko Saputro Alih Tugas,Dandim Berikan Ucapan Terima Kasih,Selamat Bertugas Dan Serahkan Piagam



Salatiga-Peralihan tugas dilingkungan TNI-AD merupakan suatu hal yang biasa dan harus dilakukan dengan maksud untuk melaksanakan pembinaan personel itu sendiri maupun untuk kepentingan pembinaan satuan sekaligus untuk menambah wawasan, bekal pengetahuan dan keterampilan serta mengembangkan kemampuan prajurit.

Komandan Kodim 0714/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada.SIP memimpin pelaksanaan kegiatan Korps Raport Pelepasan anggota yang akan alih tugas/pindah satuan, di Aula Makodim 0714/Salatiga jalan Diponegoro No 35 Salatiga, Senin (16/11)

Acara pelepasan alih tugas Serda Eko Saputro ke Kodam XVII/Cendrawasih diikuti oleh  seluruh Perwira serta Prajurit Kodim 0714/Salatiga.

Dalam sambutannya, Komandan Kodim  menyampaikan Terima kasih atas dedikasi serta kerja keras selama berdinas di Kodim 0714/Salatiga.

"Saya berharap di satuan yang baru nanti dapat berdinas dengan baik dan menonjolkan hal hal yang positif sehingga dapat membawa nama baik satuan asal Kodim 0714/Salatiga,pindah satuan atau Tour Of Duty  ini merupakan bentuk kepercayaan pimpinan dalam mengemban tugas selanjutnya,dan bisa memberi warna positif dalam kinerja satuan sehingga kehadiran anda benar benar dirasakan manfaatnya"ujar Letkol Inf Loka Jaya Sembada.SIP

"Yang terakir ,dalam pergeseran ke satuan baru nanti saya berpesan jangan lupa perhatikan protokol kesehatan tetap dijaga,hal ini penting guna terhindar dari pandemi Covid -19"pesan Dandim menutup sambutannya

Diakhir kegiatan, Komandan Kodim 0714/Salatiga memberikan ucapan terimakasih dengan memberikan piagam penghargaan dan tradisi salam-salaman serta foto bersama prajurit yang pindah satuan.

Dandim Menerima Kedatangan Aster Kasdam IV/Diponegoro beserta Tim Wasev

 





Salatiga-Dalam rangka memberikan pemahaman, pencerahan dan penjelasan terhadap program – program teritorial yang dicanangkan oleh TNI Angkatan Darat dalam hal ini merupakan kewenangan Staf Teritorial Kodam IV/Diponegoro maka dilaksanakan kegiatan Pengawasan dan Evaluasi ( Wasev ) bidang Teritorial Kodam IV/Diponegoro yang di pimpin oleh Aster Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Inf Suhartono S.I.P  di Aula Kodim 0714/Salatiga Jalan Diponegoro No 35 Salatiga,Senin (16/11)

Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Loka Jaya Sembada.SIP  menerima kunjungan Ketua Tim Wasev Aster Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Inf Suhartono S.I.P. beserta tim untuk melaksanakan Wasev kepada Staf Teritorial Kodim 0714/Salatiga

Dalam sambutannya Kolonel Inf Suhartono S.I.P  selaku ketua tim Wasev menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan pengawasan dan evaluasi adalah untuk mengawasi dan melaksanakan evaluasi kegiatan Ketatalaksanaan Binter di jajaran.

“Kami dari Sterdam dengan beberapa program bidang kemampuan teritorial akan menilai dan mengukur sejauh mana kinerja/kemampuan prajurit Satkowil dalam penyelenggaraan kegiatan ketatalaksanaan Binter tahun 2020.”tambahnya

Lebih lanjut dikatakan bahwa maksud dan tujuan kegiatan ini adalah untuk melaksanakan program agar terwujudnya pencapaian tujuan dan sasaran secara efektif dan efisien serta dalam penyusunan sisrendal dan produk binter lainnya diharapkan dibuat dengan baik dan sesuai dengan puldata diwilayahnya hingga dalam pelaporannya sampai ke Kodam, sehingga pimpinan dapat menentukan kebijakan untuk mengetahui kebutuhan diwilayahnya.”ujarnya

“Saya pesan kepada para Babinsa berbuatlah yang terbaik terhadap masyarakat diwilayah binaan, sehingga masyarakat dapat menilai apa yang kita laksanakan selama ini dan Teritorial saat ini menjadi fungsi utama diluar pertempuran, karena rakyat saat ini membutuhkan kita ditengah-tengah mereka.”Pungkasnya

Dandim menyambut baik kedatangan Tim Wasev, yang akan melaksanakan pengawasan dan evaluasi tentang pelaksanaan kegiatan bidang Bakti TA. 2020 di Satuan Kodim 0714/Salatiga.

"Kami berharap dengan adanya Pengawasan dan Evaluasi yang dilaksanakan Tim Wasev Kodam IV/Diponegoro ini maka kegiatan Bidang Bakti Kodim 0714/Salatiga khususnya ke depan dapat dilaksanakan dengan lebih baik, tepat sasaran dan sesuai dengan Buku Petunjuk dari Komando Atas"ujarnya

Dalam hal ini Program bidang Bhakti yang kita laksanakan juga sudah sesuai dengan sasaran namun tidak menutup kemungkinan masih ada kekurangan demikian yang dapat saya sampaikan selanjutnya mari kita laksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya semoga kegiatan ini nanti akan dapat bermanfaat.Tutup Dandim mengakhiri sambutannya.

Kegiatan Wasev dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pemeriksaan terhadap produk staf teritorial. Masukan dan saran dari anggota Kodim ditampung oleh tim begitu juga arahan dari ketua dan anggota tim menjadi penyempurna produk administrasi teritorial Kodim 0714/Salatiga.

Selesai kegiatan di Makodim, Kolonel Inf Suhartono.SIP beserta Tim Wasev Didampingi Dandim,Pasiter serta anggota Staf Teritorial Kodim 0714/Salatiga meninjau MKRPL yang dikelola oleh Kodim 0714/Salatiga di Desa Kembangsari Kecamatan Tengaran kabupaten Semarang.

Peltu Agus Sutejo Dampingi Camat Dan Tim Monitoring Memantau Kelayakan SMKN 1 Kaliwungu Uji Coba Proses Belajar Tatap Muka

 



Kaliwungu,Kab Semarang-Kaliwungu,Danpos Koramil 07/Susukan Peltu Agus Sutejo menghadiri monitoring kesiapan sarpras Protkes Covid-19 dalam rangka uji coba pembelajaran tatap muka di SMKN 1 Kaliwungu kecamatan Kaliwungu kabupaten Semarang,Senin (16/11)

Ada beberapa tahapan yang dilaksanakan oleh pihak dari SMKN 1 Kaliwungu antara lain,Tahap persiapan, Tahap pemetaan,Peserta didik,Tenaga pendidik,Tenaga kependidikan,Penyusunan SOP,Persiapan sarana prasarana, Sosialisasi kepada pemangku kepentingan orang tua peserta didik dan komite sekolah serta Penyusunan perangkat kurikulum darurat Covid-19.

Dikatakan oleh Kepala Sekolah SMKN 1 Kaliwungu ,Berkaitan dengan SMKN 1 Kaliwungu di tunjuk oleh Disdikbud Prov. Jateng sebagai salah satu sekolah yang memberlakukan sistem sekolah tatap muka maka dari itu kami mempersiapkan segala sesuatunya.

"SMKN 1 Kaliwungu hanya diijinkan melakukan pembelajaran tatap muka pada masa uji coba ini dengan 100 anak. Dalam 1 kelas nanti kita isi 10 sampai 12 anak, juga akan disiapkan ruang isolasi bagi anak dengan suhu tubuh tinggi"ujar Mukimin.Spd

Camat Kaliwungu Moh. Masyhadi, S.IP dalam sambutannya menekankan  agar sekolah ini jangan sampai terjadi klaster baru,karena banyaknya siswa yang belajar di SMK ini.

"Kami akan tinjau ke beberapa tempat,mungkin kelas ataupun tempat-tempat lainnya sebagai sample.Dalam kegiatan pencegahan dan penanggulangan ini berlaku sistem bahu membahu,maka kami mohon agar selalu dipantau terus keadaan siswanya"pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama Peltu Agus Sutejo ketika dihubungi Penerangan Kodim Salatiga mengatakan Diharapkan pada pelaksanaannya tetang kesiapan alat prasarana benar benar disiapkan serta Perlu adanya ketegasan dari masing masing guru agar selalu mengingatkan tentang Jaga jarak,Pakai masker dan CTPS.

Dukung Program Kesehatan Anak,Sertu Mujiono Dampingi BIAS Siswa SD

 



Getasan,Kab Semarang-Babinsa Getasan Koramil 03/Getasan Sertu Mujiono menghadiri sekaligus memantau , membantu , Mendampingi  pelaksanaan Kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah di Masa Pandemi Covid 19 bertempat Di SDN Getasan dan SD IT Al Maka Getasan Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang.Senin (16/11)

 
 Dalam pelaksanaan Bulan  Imunisasi  Anak Sekolah (BIAS) wilayah kecamatan Getasan bekerjasama dengan  UPTD  Serta dan Puskesmas Getasan.
 
Sedikitnya ada 215 siswa dan siswi di kedua sekolah tersebut  yang mengikuti kegiatan imunisasi ini. turut hadir dalam kegiatan BIAS tersebut Kepala Desa Getasan Suwarlan,Kepala SDN Getasan Budiyanto Spd, Pengelola Yayasan IT Al Maka Getasan Muzazin,serta Tenaga kesehatan Puskesmas Getasan.
 
Terkait kegiatan yang dihadirinya, Babinsa Getasan  menerangkan. bahwa  Imunisasi sangat penting bagi anak usia 9 bulan hingga kurang dari 15 tahun dan hal tersebut merupakan proses untuk membuat seseorang menjadi imun atau kebal terhadap suatu penyakit. Proses dilakukan dengan pemberian vaksin yang merangsang sistem kekebalan tubuh agar kebal terhadap penyakit.
 
“Imunisasi BIAS ini biasanya diadakan 2 kali dalam setahun dan dilakukan secara serentak di seluruh kota di Indonesia. Program ini dilakukan untuk memberikan perlindungan kepada anak-anak usia SD terhadap penyakit campak, difteri dan tetanus,” terangnya.
 
Instansi pendidikan setara SD sampai SMP menjadi tempat yang rentan terhadap penyebaran virus Covid 19 ini. Namun, sekolah juga menjadi tempat paling strategis dalam mencegah penyebaran virus-virus ini. Untuk itu, kepada para guru dan orangtua hendaknya perlu memberikan dukungan jika anaknya mendapat imunisasi di sekolah oleh petugas Puskesmas setempat seperti yang dilakukan saat ini.
 
Sementara itu, di tempat terpisah Danramil 03/Getasan Kapten Inf Joko Suparwan mengatakan pihaknya selalu mendukung program BIAS yang dilaksanakan pemerintah.

 "Koramil selalu aktif pendampingan di sekolah-sekolah saat kegiatan pemberian imunisasi di sekolah tersebut dilaksanakan. Terutama, karena BIAS ini bertepatan masa pandemi covid, jajarannya aktif dalam menghadiri dan memantau kegiatan tersebut sekaligus menghimbau penerapan prokes."pesannya

“Hari ini Senin, ada dua lokasi kegiatan BIAS bersamaan. Agar semuanya berjalan lancar, kami mengirim masing-masing satu Babinsa satu tempat kegiatan,”tegasnya.
 
program BIAS dengan sasaran murid SD di wilayah kerja Puskesmas Kecamatan Getasan tersebut bertujuan untuk memberikan vaksinasi  guna meningkatkan kekebalan terhadap penyakit. Program tersebut dilaksanakan secara berkala

Sosialisasi Pembinaan PROKLIM ,Serma Suliyan Ikuti Pengarahan Dari Dinas Lingkungan Hidup

 



Banyubiru,Kabupaten Semarang-Babinsa Gedong Koramil 12/Banyubiru Serma Suliyan di balai desa Gedong kecamatan Banyubiru kabupaten Semarang mengikuti acara Pembinaan Proklim (program Kampung Iklim).Kamis (12/11)


Program Kampung Iklim (ProKlim) merupakan program berlingkup Nasional yang dikelola oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam rangka meningkatkan keterlibatan masyarakat dan pemangku kepentingan lain untuk melakukan penguatan kapasitas adaptasi terhadap dampak perubahan iklim dan penurunan emisi gas rumah kaca.

Program Kampung Iklim ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup serta upaya mitigasi dan adaptasi akibat dampak perubahan iklim.

Hal tersebut dikatakan oleh Plh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Semarang Wiwoho dihadapan Tamu undangan serta 20 orang warga desa Gedong.

"Hal ini Dalam rangka meningkatkan pemahaman mengenai perubahan iklim melalui pelaksanaan ProKlim dan mendorong masyarakat khususnya di desa Gedong untuk berpartisipasi dalam ProKlim"ujarnya

Dirinya berharap agar sosialisasi ini dapat ditindaklanjuti oleh semua pihak untuk melakukan aksi nyata dalam menghadapi dampak perubahan iklim.

Peserta sosialisasi sangat antusias dengan materi yang diberikan oleh narasumber sehingga terjadi diskusi yang bermanfaat karena masih banyak warga desa Gedong yang belum mengenal  ProKlim.

Kegiatan ini dihadiri pula oleh Plt camat Banyubiru Suharnoto,Kepala desa Gedong, Kebumen,Kebondowo dan Rowoboni,Babinkamtibmas desa Gedong Bripka Munib serta 2o orang perwakilan warga

Antisipasi Penyebaran Corona, Babinsa Bagikan Masker Gratis Kepada Masyarakat

 



Sumowono,Kab Semarang-Antisipasi serta mencegah penyebaran virus Corona di wilayah, Babinsa  membagikan masker kepada warga Desa Lanjan kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang,Kamis (12/11)

Serda Akhmad Rokhib, sebagai Babinsa Desa Lanjan Koramil 10/Sumowono akan terus memelopori aksi pembagian masker gratis bagi warga masyarakat desa binaannya.

Babinsa mengingatkan warga agar selalu memakai masker, menghindari tempat keramaian, cuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah beraktifitas, hindari keluar rumah jika tidak perlu.

Warga Lajan mengapresiasi kegiatan Babinsa  dalam melakukan langkah-langkah mengupayakan pencegahan dan pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19 dengan membagikan masker gratis untuk warganya.

Sementara itu Danramil 10/Sumowono Kapten Chb Nur Rofiq menyampaikan bahwa  pembagian masker ini merupakan sebagian kecil dari upaya pencegahan penyebaran virus corona.

Dengan sinergitas yang dilakukan para unsur pimpinan tingkat Desa tersebut dan selalu di dukung oleh TNI maupun Polri, maka wabah corona yang sedang merebah akan dapat teratasi dengan baik.

“ warga juga harus selalu disiplin dan patuh dengan protokoler yang sudah di canangkan pemerintah, sehingga mata rantai virus dapat terputus, “ tutur Danramil

Bumi Perkemahan Senjoyo Di Datangi Puluhan Siswa SMPN 5 Salatiga

 



Tengaran,Kab Semarang-Wujudkan kecintaannya terhadap lingkungan yang sehat Babinsa  Tegalwaton Koramil 06/Tengaran Serka Joko Pramono mengajak siswa-siswi SMPN5 Salatiga melakukan penanaman bibit pohon Kayu Afrika,penyemaian benih ikan Nila serta pembersihan sampah disekitar Bumi Perkemahan serta di hulu sungai mata air  dusun Senjoyo di Desa Tegalwaton kecamatan Tengaran Kabupaten Semarang,Rabu (11/11)

Selain menanamkan nilai kepedulian terhadap lingkungan hidup kegiatan yang dilaksanakan para siswa ini dalam rangka SMP 5 Salatiga menuju sekolah Wiyata Mandala.

Dikatakan oleh Babinsa Tegal waton dirinya mengajak para siswa dan siswi SMPN5 agar para siswa itu punya tambahan ilmu tentang manfaat dari pohon dalam menjaga kestabilan udara dan bisa mencegah bencana longsor serta manfaat lainnya,serta menjaga kelestarian habitat ikan yang ada di sungai.

"Para Siswa ini sangat antusias dan senang serta semangat dalam melakukan kegiatan outdoor bersama kami, sambil kita sama-sama menanam pohon kami juga tambahkan perbincangan tentang pengetahuan dunia militer, pengetahuan tentang bela negara dan wawasan kebangsaan"ujar Joko

Senada dengan yang disampaikan oleh Serka Joko Pramono,Kepala Dinas lingkungan hidup kota Salatiga Dra Sulistyoningsing,MT mengatakan pentingnya pengenalan tentang menjaga lingkungan hidup dimasa usia dini seperti ini,sehingga mereka memiliki pengetahuan tentang pentingnya menjaga lingkungan hidup demi kelangsungan hidup semua makhluk hidup.

"Kami berharap agar kegiatan seperti ini terus dilakukan khususnya dikalangan generasi muda,karena mereka lah yang nantinya mewarisi kondisi lingkungan hidup dimasa yang akan datang."pungkasnya